Sabtu, 20 Juni 2009

Mimpiku, Cita-citaku, dan Multimedia’ku

Bercerita tentang hobi dan minat saya pribadi memang membuat saya menggebu diantara sekian banyak minat pembelajaran yang saya terima selama ini. Jadi dengan mohon sangat jangan marah-marah dulu atau pingin buang air besar saat membaca artikel posting saya kali ini yah… Tugas Kuliah nih, jadi yah bolelah sebagai selingan pelepas penat berpikir. So.. Enjoy it !

Multimedia, Ya… CG sukses yang diandalkan adalah cita-cita saya (baca:computer graphic), berawal dari kebiasaan sehari-hari saya yang mencintai suatu eksak seni dalam berkarya. Kreativitas dan pandangan untuk menilai suatu seni adalah poin utama dari hobi serta kegiatan ini, mengapa ?? karena untuk menghasilkan suatu karya nilai dalam hal ini graphic multimedia bukan hanya dilihat dari ‘keren’, ‘bagus’, saja, tetapi karya graphic juga harus mengandung faktor-faktor originalitas, sudut pandang IMK (baca:Interaksi Manusia Komputer) serta berbagai faktor lainnya.

Multimedia itu cakupannya luas, tidak seluas banyaknya nasi di piring, hehehe… ! Di dalam multimedia itu harafiahnya sih bisa kita artikan dengan primitif :

Multi > Double / banyak
Media > Macam Format Media Digunakan

Jadi, kasarnya.. Primitif saya artikan sendiri ,.. o|”|_ heheh … multimedia merupakan sebuah karya digital yang menggunakan berbagai media salah satunya komputer untuk menghasilkan karya yang dipertontonkan, cakupannya elektronik dan media cetak. Sori kalo ada yang salah mengenai pengertian harafiah primitif yang saya buat kurang dari 5 menit ini, hahaha.. Yang ngerasa perlu saya sunting kembali bisa hubungin saya biar nanti artikel ini saya ralat tanpa mengurangi faktor primitif harafiah multimedia ini.

Setelah berkecimpung untuk beberapa periode kurang lebih 2-3 tahun ini di dunia desain grafis mulai dari internet serta secara langsung dilapangan saya semakin dalam, tajam, ingin masuk ke jurang perang dunia Computer Graphic (CG) mengapa ?? Saya sudah terlanjur cinta dengan dia, dia begitu indah, penuh warna di dalam hidupku, mengasah kemampuanku berkreativitas, aktif, serta selalu penuh inovasi.

Belajar multimedia bagiku yang utama adalah selalu berusaha berlatih dan berlatih, karena menjadi yang terbaik itu bukan soal bakat, maupun kemampuan yang dimiliki saat ini tetapi bagaimana dan sebesar apa usaha yang dilakukan untuk dapat menjadi yang terbaik. Untuk dapat dibilang mudah sebenarnya tidak !! sekali lagi ini bukan soal kemampuan, tetapi pengalaman serta latihan rutin yang dilakukan. Mental akan di tempa layaknya besi tempaan seorang pandai besi, pandangan public secara langsung dan tidak langsung dilontarkan pada ketidakpuasan akan sebuah karya yang ada. Disinilah masukan-masukan tersebut berguna untuk menjadi tolok ukur kemampuan kita untuk selalu di latih.

Saat ini saya lagi menggandrungi mendalami multimedia graphic desain Audio visual, serta animasi 2D dan 4D, aplikasi favorite saya tersebut antara lain;

Photoshop, illustrator, adobe after effect, adobe primiere, adobe audition, corel draw, 3D max, swissmax, Flash, photo impact, ulead.


Buat saya semua menarik, seperti saya bilang di atas saya sudah terlanjur cinta dengan multimedia. Masih banyak aplikasi multimedia lain diantara banyak aplikasi yang disebutkan di atas yang dapat dikombinasikan antara aplikasi lain dengan aplikasi lainnya. Sebagai contoh saya membuat animasi 2D dengan Adobe Flash, kemudian animasi flash tersebut dapat saya gunakan pada aplikasi video editing untuk digunakan untuk menghasilkan suatu karya audio dan video visual. Dalam prakteknya saya telah menghasilkan beberapa karya sederhana, seperti Animasi, Movie Indie, Dan banyak lainnya.

Sedikit untuk menyambung hidup, cielee… makhlum saya adalah animator penganguran yang belum punya pekerjaan tetap di mana saya masih disibukkan dengan aktivitas rutin perkuliahan dan kegiatan organisasi kampus, saya meluangkan waktu untuk menerima Jasa Multi Media Education Private, mengapa private karena saya rasa lebih terstruktur dan mempermudah saya dalam mengatur jadwal. Saya juga aktif pada forum-forum online multimedia, salah satunya forum animasi Flash Indonesia babaflash.com .

Ngeblogpun merupakan kegiatan rutin yang saya lakukan pada banyak account blog yang saya miliki, mulai dari micro blogging seperti twitter, plurk, kronologer dll, Social bookmark seperti friendster, facebook, gealgeol, dan banyak lainnya. Saya merasa memiliki dunia yang luas karena banyak pandangan serta pengalaman yang saya dapatkan dari banyak macam profesi yang ada di sekitar lingkungan saya.

Saya sangat berharap sahabat serta banyak teman yang membaca artikel saya ini dapat bergabung dalam dunia saya, dunia multimedia, dan memberikan inspirasi penuh pengalaman yang dapat mengasah kemampuan saya lebih jauh lagi, tak ada gading yang tak retak… maaf bila banyak salah kata di dalam posting artikel saya yang rada nyeleneh ini, Akhir kata gabung yuk di komunitas saya :

Website :
www.jadmikoz.co.tv [Official website]
www.gudangkreativitas.co.cc [Forto folio kerja saya]

Social Bookmark :
Friendster, facebook, & Other dapat sahabat search ID email saya : jadmikoz@gmail.com / jadmikoz@yahoo.com

Mikroblogger :
Plurk, Twitter, Kronologger, & other , Nick ID : jadmikoz / jadmikoz@gmail.com

Blog & Organisasi :
http://hmpl.upr.ac.id/blog/jadmiko

Youtube – Foto Folio Video resume :
http://www.youtube.com/user/jadmikoz

Sahabat dapat temukan saya di berbagai ID account, temukan saya dengan menggunakan fasilitas search yang ada pada banyak aplikasi account yang ada. Mari kita sharing dan berdiskusi bersama yuk.., Sundul ID YM, Gtalk, Skype, Nimbuzz, & Other dgn nick : “jadmikoz” ya sahabat !